Alaku
Alaku
Alaku

Korban Penipuan Asuransi Prudential Bermunculan, Zainuri dan Anaknya Rugi Puluhan Juta

  • Bagikan

Korban Penipuan Asuransi Prudential Bermunculan, Zainuri dan Anaknya Rugi Puluhan Juta

 

Alaku

 

TANAH LAUT, Darahjuang.online – Seorang warga Tanah Laut, Zainuri, dan anaknya, Ayu, menjadi korban penipuan asuransi Prudential. Mereka mengklaim bahwa agen asuransi, Bambang, telah menjanjikan bahwa mereka akan menerima uang sebesar Rp 60 juta per orang setelah 10 tahun membayar iuran.

 

Namun, setelah 10 tahun membayar iuran sebesar Rp 500.000 per bulan dalam satu orang, Zainuri dan Ayu hanya menerima uang sebesar Rp 15 juta dan Rp 6 juta. Mereka merasa kecewa dan merasa telah ditipu oleh Bambang, setelah menerima uang yang tidak sesuai janji, Asuransi pun di putus tampa pemberitahuan kepada kami.

 

“Kami sangat kecewa dengan apa yang dikatakan Bambang. Ia telah menjanjikan bahwa kami akan menerima uang sebesar Rp 60 juta per orang, tapi nyatanya kami hanya menerima uang sebesar Rp 15 juta dan Rp 6 juta,” ujar Zainuri kepada wartawan DJO, Minggu (9/3/2025).

 

Zainuri dan Ayu telah membayar iuran sebesar Rp 1.000.000 per bulan selama 10 tahun berjalan. Mereka merasa bahwa mereka telah rugi puluhan juta karena di tipu janji manis Bambang dari agen asuransi Prudential tersebut.

 

“Kami tidak tahu siapa lagi yang akan menjadi korban penipuan Bambang. Kami berharap bahwa pihak asuransi Prudential dapat mengambil tindakan yang tepat untuk mengatasi masalah ini,” ujar Zainuri.

 

Ia berharap kepada Bambang sebagai agen asuransi Prudential, bertanggungjawab sesuai perjanjian apa yang ia ucapkan kepada kami. Apa bila hal ini tidak ditanggapi, maka kasus kami lanjutkan ke pihak berwenang, pungkasnya. (07)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *