Alaku
Alaku

Kemenag Kota Medan Sampaikan duka kepada keluarga almarhum H. Rambat

  • Bagikan

Medan Sumut, Darahjuang.online – Kementerian Agama(Kemenag) Kota Medan diwakili Kepala KUA Medan Baru, Judri Hutagalung bersama staf KUA dan unsur Pemerintah Kecamatan Medan Baru menemui keluarga almarhum H.Rambat Ahmad Kusim jemaah haji Kloter 18 asal Medan dan menyampaikan duka cita yang mendalam.

H.Rambat Ahmad Kusim berpulang ke Rahmatullah, Selasa, 18 Juni 2024 Pukul 14.20 WAS di Rumah Sakit Mina Al Jisr Hospital.

Alaku

Kepala KUA Medan Baru, Judri Hutagalung, setelah sampai di tanah air bersama Kloter 02 Debarkasi Medan, menghubungi Camat Medan Baru Frans Siahaan dan menyampaikan kabar duka yang menimpa salah seorang jemaah haji dari Kecamatan Medan Baru, selanjutnya berangkat ke rumah duka.

“Kami datang ke sini mewakili Kakankemenag Kota Medan H.Impun Siregar,” kata Judri, di Medan, Kamis (27/08).

Ia juga menyampaikan bagaimana perasaannya apabila hal tersebut misalnya saja menimpa jemaah haji di Kloter 02 yang sudah pasti memiliki hubungan emosional selama bergaul di tanah suci, lebih lagi perasaan keluarga di rumah ini.

Judri menambahkan, jika Allah SWT sudah berkehendak maka kematian itu tak bisa ditunda atau direncanakan.

“Semoga kedatangan kami ini sedikitnya bisa meringankan duka keluarga, dan semoga Pak Haji Rambat diterima Allah Ta’ala hajinya dan dicatat sebagai haji yang mabur yang balasannya Surga,” kata Kepala KUA Medan Baru.

Kegiatan takziah tersebut juga kiriman doa kepada almarhum H.Rambat Ahmad Kusim yang disampaikan oleh Rahmat Siregar penyuluh KUA Medan Baru. (Rls/22)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *