Alaku
Alaku

Senam Dan Jalan Santai Buka Acara Kemeriahan Hari Bhayangkara ke 78 Di Polres Banjar.

  • Bagikan

Martapura, Darahjuang.online – Kegiatan senam dan jalan sehat awali pembukaan acara Hari Bhayangkara ke – 78 di Polres Banjar, yang diadakan pada hari Jumat (14/06/2024), dan di lanjutkan acara ramah tamah.

Acara kegiatan di pimpin langsung oleh Kapolres Banjar AKBP M.Ifan Hariyat, dengan di hadiri oleh anggota Kepolisian Polres Banjar, Ketua Bhayangkari cabang Banjar beserta jajaran,Wakil Bupati Banjar, Dandim 1006 Banjar, Kajari Banjar, Ketua pengadilan Negeri Banjar yang tergabung dalam Forkopimda Kabupaten Banjar, Serta Wartawan mitra Polri yang ikut dalam kemeriahan hari jadi Bhayangkara ke -78 tersebut.

Alaku

Dalam acara hari jadi Bhayangkara ke-78 Kapolres Banjar menuturkan, Untuk kedepan lebih bisa mempererat hubungan antara Polri dan Masyarakat, dengan meningkatkan semangat kebersamaan dan solidaritas.

“Kita mengadakan acara ini, untuk menyambut hari jadi Bhayangkara ke-78, kegiatan ini untuk menambah sinergitas antara stakeholder dan pemangku kepentingan guna mengamankan jalan nya Pilkada 2024,” tuturnya.

Tidak hanya itu, ia juga menambahkan untuk kegiatan selanjutnya akan di adakan Baksos bedah rumah di wilayah Kabupaten Banjar.

“Sesuai arahan bapak Kapolri kita akan melaksanakan bakti sosial bedah rumah yang di bantu dan di dukung dengan Pemerintah Daerah, pembagian air bersih, Sanitasi, dan bantuan sosial,” imbuhnya.

Setelah acara selesai, di laksanakan pengundian hadiah untuk mendapat kan Door Prize hadiah menarik, dan untuk hadiah utama umroh di menangkan oleh Bripka M.Riza personel SDM Polres Banjar. (14)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *