TNI Bergerak, Satgas TMMD 123 Kodim 1015/Sampit Semangat Untuk Lanjutkan Kemajuan Desa
SERUYAN, Darahjuang.online – Personel Satgas TMMD Reguler ke-123 Kodim 1015/Sampit bersama masyarakat setempat bekerja keras dan Semangat membara untuk menyelesaikan proyek sasaran fisik yang berada di Desa Tanjung Rangas, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan, Sabtu (07/03/2025).
Dalam upaya tersebut, satgas TMMD yang di bantu oleh warga dengan semangat terlibat langsung untuk membantu mempercepat pekerjaan dalam hal pengerjaan Jembatan gantung Semenisasi.
Dalam hal tersebut, Peltu Hendriyanoto menyampaikan, Pekerjaan ini dilakukan dengan penuh semangat meskipun mengharuskan personel Satgas TMMD dan warga melangsir bahan material menuju tempat pengerjaan Jembatan gantung Semenisasi,Meskipun tugas tersebut terasa berat, tidak ada kata menyerah bagi mereka.
Meskipun terik matahari sangat panas, dan terkadang hujan karena cuaca saat ini gampang berubah -ubah kami tetap semangat dan tidak merasa kesulitan, jelasnya.
Semangat kebersamaan dan kerja keras terlihat jelas pada wajah-wajah personel TMMD yang tetap fokus dan antusias dalam melaksanakan tugas mereka. Mereka berkomitmen untuk cepat menyelesaikan pekerjaan baik fisik ataupun non fisik guna meningkatkan kesejahteraan untuk masyarakat setempat, imbuhnya. (07)