Alaku
Alaku

Direktorat Bimas Islam Kementerian Agama Islam RI Sumbar Melakukan Pemetaan Potensi dan Kemampuan Penyuluh Agama Islam

  • Bagikan

Padang, Darah Juang Online – Direktorat Bimas Islam Kementerian Agama Islam RI melakukan pemetaan potensi dan kemampuan penyuluh Agama Islam. Selain itu, memetakan wawasan kebangsaan, pemahaman keislaman pada penyuluh di Delapan Provinsi Indonesia.

Kakankemenag Kabupaten Tanah Datar, Drs H.Syahrul mengatakan “Salah satu target pemetaannya Provinsi Sumatera Barat. Provinsi Sumatera Barat memiliki 18 Kabupaten/Kota. Kabupaten Tanah Datar sudah melaksanakan pemetaan kepada penyuluh agama sebanyak 112 Penyuluh Non PNS dan 20 Penyuluh PNS mulai tanggal 29 Agustus sampai dengan Tanggal 5 September 2021” Kata H Syahrul, Rabu (01/09/21) pagi di lokasi kegiatan.

Alaku

“Pelaksanaan kita bagi menjadi 3 zona , zona pertama dilaksanakan di Kantor KUA kecamatan Batipuh, Zona 2 dan 3 akan kita lanjutkan di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Tanah Datar”. Jelas H.Syahrul Kembali.

Sementara itu, Tim Enumerator Kabupaten Tanah Datar Masnaidi.B,S.Kom,M.A.P mengatakan “Peserta diwajibkan mengikuti dan menjawab pertanyaan pada lembaran yang sudah disediakan. Peserta diberikan waktu 30 menit untuk menyelesaikannya” Kata Masnaidi.

“Kita ditugaskan untuk melaksanakan pemetaan dan melaporkan hasil pemetaan, laporan melalui proses penginputan kedalam sistem yang kemudian dikirimkan ke Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama RI” Jelas Masnaidi kembali.

Kasi Bimas Kemenag Tanah Datar H. Alinardius. S.Ag, MA juga mengatakan “Hari ini sudah hari ketiga dan kita sudah menyelesaikan pemetaan di zona 1, Selanjutnya akan dilaksanakan pada zona 2. Alhamdulillah pemetaan berlansung lancar dan sukses” Jelasnya.

“Alhamdulillah pemetaan berlansung lancar dan sukses,” kata Kasi Bimas Kemenag Tanah Datar H. Alinardius.S.Ag,MA kepada awak media darah juang online siang tadi di Kantor KUA Batipuh.(21).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *