Alaku
Alaku

Family Gathering PAUD Citra Indonesia Jalin Silaturahmi Untuk Orang Tua Dan Siswa

  • Bagikan

Banjarbaru, Darahjuang.online – kegiatan acara rutin tahunan dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Citra Indonesia, untuk menjalin silaturahmi dan mempererat antara orang tua siswa, siswa, serta bersama para pengajar, di laksanakan acara Family Gathering, Sabtu 03/08/2024.

Kegiatan Family Gathering bertempat di Area Camping Ground Kebun Raya Banua Kota Banjarbaru yang di ikuti oleh seluruh Siswa PAUD Citra Indonesia bersama Orang tua.

Dalam kegiatan Family Gathering PAUD Citra Indonesia yang bekerja sama dengan EO Pandu Nusantara ini, mengadakan berbagai macam permainan untuk memeriahkan acara ini.

Dalam acara tersebut, Owner PAUD Citra Indonesia Miss Widi menuturkan kegiatan Family Ghathering di laksanakan untuk membangun silaturahmi bersama orang tua Siswa.

“Tujuan kita ini, untuk menambah silaturahmi, kekeluargaan, keeratan dan kerjasama antara anak, orang tua, serta guru pengajar,”tuturnya.

Dalam acara selain permainan game, juga diadakan kegiatan Camping bersama antar keluarga.

“Kali ini kegiatan kita selain diadakan berbagai macam permainan yang di adakan oleh EO, ada juga kegiatan membangun tenda bersama keluarga, yang bertujuan untuk menunjukan kekompakan antar keluarga,”imbuhnya.

Di acara Family Gathering yang di laksanakan juga mengajarkan kepada siswa untuk belajar kemandirian, serta peduli kepada alam sekitar.(14).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *