Banjarbaru, Darahjuang.online – Tumpah ruah massa melakukan unjuk rasa memadati lapangan Murjani Kota Banjarbaru, yang mana massa tersebut tidak puas dengan hasil Pemilukada yang di dapat, kejadian tersebut membuat percikan amarah dari gerombolan massa. Terjadilah kerusuhan antara massa dan blokade dari Satuan anggota polri, Rabu 24/07/2024.
Massa yang datang semakin anarkis, dan membakar ban bekas serta sepeda motor di sekitar. anggota Blokade Kepolisian menurunkan Water Canon dan K9, dan sempat membuat gerombolan massa pengunjuk rasa mundur.
Para pengunjuk rasa yang merasa terdesak, semakin banyak menurunkan massa untuk menyerang, dan pengunjuk rasa memasang bom di sebuah tempat, personil Korps Brimob Polda Kalsel segera menurunkan pasukan Gegana untuk menjinakkan bom.
Tidak membutuhkan waktu lama bom dapat sterilkan oleh pasukan Gegana Polda Kalsel dengan cara di ledakan serta, anggota kepolsian juga mengamankan beberapa pelaku dari kerusuhan massa tersebut.
Kejadian tersebut, merupakan serangkaian acara kegiatan Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan (Kalsel) untuk mempersiapkan diri menjelang Pemilukada tahun 2024.
Dari Kapolda sendiri menjelaskan,
Kegiatan Sispamkota merupakan Rangkaian Simulasi Tactical Floor Game (TFG) sesuai situasi kerawanan sebenarnya dalam rangka kesiapan Polri dan Instansi terkait dalam menghadapi Pemilu serentak 2024.
“Kita sudah melaksanakan kegiatan Sispammkota, kita menyampaikan kepada masyarakat, dari Polda Kalimantan Selatan Beserta jajaran, maupun dari TNI dan instansi yang terkait untuk menyambut Pilkada.dan mudah mudahan tidak terjadi seperti apa yang di peragakan dalam simulasi hari ini, serta bisa melaksanakan Pemilukada dengan damai dan bergembira,”jelasnya.
Kapolda juga menambahkan, titik kerawanan, dan di asumsikan semua daerah rawan, tergantung dari karakteristik daerahnya, dan kondisi wilayahnya, namun ada beberapa titik yang menjadi atensi oleh Polda Kalsel, dan sudah di antisipasi.
Senada dengan apa yang di sampaikan Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, Gubernur Kalsel H.Sahbirin Noor juga mendukung agar terlaksananya Pemilukada Damai 2024.
“Kegiatan ini, untuk persiapan menjelang Pemilukada 2024, dan tentunya kita berharap untuk pemilukada 2024 bisa berjalan lancar, aman dan terkendali,”terangnya.
Serta Gubernur Kalsel ini juga memberikan imbauan kepada masyarakat, untuk memberikan hak pilihnya, karena satu suara sangat berharga untuk para calon yang akan terpilih.
(14).