Alaku
Alaku

Reses, Warga Muhajirin Keluhkan Banjir

  • Bagikan

Bengkulu, Darah Juang Online – Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Usin Abdisyah Putra Sembiring menggelar reses, kamis (10/06/21). Reses Usin kali ini guna menampung aspirasi warga Muhajirin Kelurahan Padang Nangka Kecamatan Singaran Pati.

Warga tampak antusias bertemu dengan wakilnya, hal ini ditunjukkan banyak warga yang menyampaikan aspirasi kepada wakil rakyat tersebut. Salah seorang warga, Cice Isdariyanti menyampaikan kegelisaanya selama tinggal di Muhajirin namun belum ada solusi dari pemerintah.

Alaku

“Daerah kami muhajirin hujan sedikit aja banjir pak Usin, kira-kira bagaimana solusinyo pak dan apa yang harus dilakukan pak”, Tanya ibu Cice.

“Bukan cuma banjir tetapi jika hujan lebat rumah kami terendam air, setelah air surut menyisahkan lumpur dan sampah. Kami sudah bertahan cukup lama dengan keadaan kami” Tambah Cice.

Kemudian warga lain, Zaili menyampaikan keinginannya memiliki pos ronda dan lampu jalan.

Tampak berkarisma, Usin Abdisyah Putra merespon positif aspirasi warga. Usin menjelaskan tugas pemerintah tidak cukup memberikan sanksi tapi solusi.

“Salah satu penyebab banjir adalah menumpuknya sampah di saluran air. Sampah tersebut tentu ada yang membuang. Tetapi pemerintah tidak bisa seenaknya menghukum warga jika kedapatan membuang sampah sembarangan” Kata Husin.

“Persoalan banjir memang ini masalah drainase yang mana kebijakannya nanti kita sampaikan apa ke provinsi atau tingkat kota. Sangat disayangkan hari ini pemerintah kota sibuk memberikan sanksi tanpa membangun kesadaran warga untuk tidak membuang sampah sembarangan. Minimal buat kotak sampah agar tidak buang sampah sembarangan. Untuk program drainase nanti saya pantau apakah ini drainase permanen apa tidak. Kita lihat kewenanganya supaya bisa dijadikan program pembangunan dari hasil reses “, jelas Usin.

“Mengenai pos ronda dan lampu jalan, pos ronda mari kita sama-sama bangun. Misal saya sediakan sengnya warga nyiapkan kayunya. Dengan kita bergotong royong semua pekerjaan menjadi ringan. Terkait dengan lampu jalan silahkan ajukan proposalnya nanti akan kita upayakan” Jelas Husin kembali.

Sementara itu ketua RT 22 Kelurahan Padang Nangka, Amir Afrizal mengatakan pihaknya berharap kegiatan ini terus berlanjut agar aspirasi warga dapat terakomodir. (02)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *