Alaku
Alaku

Sumatera Utara Raih Award TPID Tahun 2020, GUBSU Apresiasi Kinerja Maksimal

  • Bagikan

Sumatera Utara, Darah Juang Online – Gubernur Sumatera Utara, Edy Ramayadi menerima penghargaan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID Provinsi Sumatera Utara (Sumut) tahun 2020. Keberhasil meraih penghargaan TPID Award 2020 ini merupakan motivasi bagi Sumut.

“Saya berharap, prestasi ini dapat terus dipertahankan ke depan, sehingga upaya mengendalikan inflasi di Sumatera Utara ini dapat dilakukan secara maksimal,” Ujarnya di Kantor Gubernur Sumut belum lama ini.

Alaku

Penghargaan ini berdasarkan penilaian kinerja TPID pada 2020. Penghargaan diberikan dalam Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta, yang dibuka secara resmi oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan diikuti Edy secara virtual dari Medan pada Rabu tanggal 25 Agustus 2021.

Dalam Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2021 ini, ada lima TPID tingkat Provinsi yang mendapatkan penghargaan. Kelima provinsi itu ialah:

a. Provinsi Sumatera Utara
b. Provinsi DI Yogyakarta
c. Provinsi Gorontalo
d. Provinsi Kalimantan Barat
e. Provinsi Papua

Untuk itu, sebagaimana arahan Presiden RI terkait pemanfaatan plafon digital dalam rangka memudahkan akses komunikasi.

“Pemerintah Provinsi (Pemprov) saat ini sedang melakukan perbaikan beberapa infrastruktur digital, karena jaringan internet saat ini memang sangat dibutuhkan, khususnya di daerah-daerah yang belum maksimal jangkauan jaringannya,” Jelasnya.

Dan ditambahkannya, “Mudah-mudahan, penghargaan ini bisa menjadi motivasi bagi Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) agar terus semangat dalam mengabdi kepada masyarakat Sumatera Utara. Semoga lebih baik kedepannya, selalu prioritaskan kepentingan masyarakat dalam bekerja.” Tutupnya. (24)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *